Bingung Mencari Warna Yang Pas Untuk Menyamarkan Lingkaran Mata ?
sumber gambar : http://kosmeklik.com/
Memiliki lingkaran mata memang membuat kita kurang percaya diri terutama bagi wanita. Lantas bagaimana cara menyamarkannya ? Jika anda mempunyai lingkar mata, maka melakukan perawatan dengan menggunakan warna yang pas adalah solusi untuk menutupinya.
Cara yang bisa anda lakukan adalah dengan menggunakan primer untuk memuluskan noda hitam dan kantung mata yang terdapat di sekitar mata. Ini menjadi solusi yang praktis yang bisa anda lakukan di rumah.
Jenis warna yang pas untuk menutupi lingkaran hitam dan kantung mata adalah primer dengan warna kuning. Hal ini disebabkan karena warna yang ditimbulkan cukup tipis dan terbilang mudah untuk berbaur dengan kulit. Ada banyak produk lain yang kurang bisa berbaur dengan kulit.
Hal ini juga disarankan oleh salah seorang pakar tata rias yang bernama Joanna Schlip yang menyarankan menggunakan primer dengan warna yang kuning.
Yang anda lakukan terlebih dahulu untuk menutupi lingkaran bawah mata adalah dengan menggunakan foundation. Apabila jenis lingkaran mata anda tergolong sangat gelap, maka disarankan untuk menggunakan concealer. Setelah anda menggunakan concealer anda bisa menerapkan polesan primer dengan warna kuning. Selanjutnya anda bisa menggunakan lapisan bedak dan beberapa jenis make-up yang lain.
Artikel Terkait : Cara Alami Menghilangkan Kantung Mata
Bingung Mencari Warna Yang Pas Untuk Menyamarkan Lingkaran Mata, cara menyamarkan kantung mata, cara menyamarkan lingkaran mata, tips mengaburkan lingkaran mata, warna make-up yang pas untuk menyamarkan lingkaran mata, warna yang sesuai untuk menyamarkan kantung mata, warna yang sesuai untuk menyamarkan lingkaran mata
Posting Komentar untuk "Bingung Mencari Warna Yang Pas Untuk Menyamarkan Lingkaran Mata ?"