Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ternyata Ubi Ungu Kaya Akan Kandungan Antioksidan

sumber gambar : www.dokterlia.com

Banyak orang yang mengenal antioksidan sebagai zat yang sangat penting dan sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Dengan kandungan antioksidan yang cukup, maka kita tidak akan mudah sakit, terhindar dari resiko penyakit kanker dan bisa mencegah dari penuaan dini. Ternyata untuk memperoleh kandungan antioksidan, maka kita bisa mendapatkannya dengan mengkonsumsi ubi ungu.

Jenis antioksidan apa yang terkandung dalam ubi ungu ? Menurut seorang pakar yang bernama Prof. Ali Khomsan yang merupakan Guru Besar Gizi Masyarakat yang berasal dari Institut Pertanian Bogor mengatakan bahwa ubi ungu mengandung jenis antosianin yang merupakan bagian dari antioksidan. Kandungan antosianin ini sangat bermanfaat untuk mencegah inflamasi dan membuat pembuluh darah menjadi lebih rileks.

Bukan hanya itu saja, selain mengandung antioksidan yang tinggi, ubi ungu juga kaya akan kandungan karbohidrat kompleks dalam jumlah yang banyak. Dengan mengkonsumsi karbohidrat kompleks bisa mencegah kita dari kenaikan berat badan dan tidak menyebabkan kenaikan kadar gula darah.

Baca Juga : Beberapa Jenis Karbohidrat Yang Menyehatkan
Ubi yang berwarna ungu ini memang mempunyai banyak kelebihan dibandingkan dengan jenis ubi yang lainnya seperti kuning dan putih. Dalam ubi ungu terkandung 110 mg antosianin, sedangkan pada ubi putih sebanyak 0,06 mg dan ubi kuning sebanyak 4,56 mg.

Bukan hanya itu saja ubi ungu juga banyak mengandung betakaroten sebanyak 9.900 mkg, sedangkan pada ubi yang berwarna putih sebanyak 260 mkg dan ubi yang berwarna kuning hanya mengandung 2.900 mkg.

Kebanyakan orang mengenal antioksidan ini sebagai anti radikal bebas yang artinya menangkal banyak radikal bebas dalam tubuh yang bisa menyebabkan suatu peradangan, penularan dini dan menimbulkan munculnya sel kanker.
Dengan adanya kajian ini maka membuat kita bangga karena jenis makanan lokal yang banyak disepelekan orang ini ternyata kaya akan manfaat bagi tubuh kita. Dengan banyak mengkonsumsi ubi khususnya yang ungu, maka akan mencegah tubuh kita dari bahaya radikal bebas.

Saat ini banyak orang yang menganggap sebelah mata tentang jenis makanan ubi. Dahulu ubi menjadi sebuah makanan pokok pengganti nasi karena saat dulu banyak masyarakat yang tak bisa membeli beras. Namun setelah banyak orang bisa membeli beras, maka ubi menjadi tersisihkan padahal kaya akan kandungan karbohidrat komplek, antioksidan tinggi dan betakaroten.

Bagi anda yang sedang menjalankan sebuah diet untuk menurunkan berat badan, maka ubi bisa menjadi makanan alternatif pengganti nasi yang juga kaya akan kandungan karbohidrat. Dengan kandungan karbohidrat kompleks pada ubi ungu, maka tidak menyebabkan resiko peningkatan berat badan dan peningkatan kadar gula darah. Jadi mengkonsumsi ubi ungu sangat aman bagi kesehatan.



Perawatan Kesehatan berupa Makanan Organik dan Minuman kesehatan Hubungi
Yudi hartoyo Whtshp 085268070123


Artikel Terkait : 5 Fakta Tentang Antioksidan Yang Sangat Bermanfaat
kandungan antioksidan pada ubi ungu, kandungan nutrisi pada ubi ungu, kelebihan ubi ungu dibandingkan dengan ubi yang lain, keuntungan sering makan ubi ungu bagi kesehatan, manfaat konsumsi ubi ungu bagi kesehatan, Ternyata Ubi Ungu Kaya Akan Kandungan Antioksidan

Posting Komentar untuk "Ternyata Ubi Ungu Kaya Akan Kandungan Antioksidan"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner