Daftar Harga Program Bayi Tabung di Indonesia
sumber gambar : http://pinkkorset.com
Kabar gembira bagi masyarakat Indonesia yang ingin mempunyai anak dan berniat mau melakukan program bayi tabung. Sekarang ini untuk melakukan program bayi tabung atau In Vitro Fertilization (IVT) sudah bisa dilakukan di Indonesia.
Berdasarkan sebuah data menyebutkan bahwa jumlah pelaku program bayi tabung di Indonesia setiap tahun mengalami peningkatan. Sebuah data menyebutkan kalau pada tahun 2015 saja sudah mengalami peningkatan sampai 25 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Salah satu faktor yang membuat angka program bayi tabung di indonesia terus meningkat adalah karena masyarakat golongan menengah terus mengalami peningkatan. Selain karena faktor tersebut, harga program bayi tabung juga terbilang terjangkau.
Baca Juga : Lama Gak Hamil, Jangan Terburu-buru Melakukan Program Bayi Tabung
Berikut kami lampirkan daftar harga atau biaya melakukan program bayi tabung yang bersumber dari kompas.com :
- Klinik Morula IVF RS Bunda Jakarta
Biaya bayi tabung dipatok 50 juta
- Klinik Yasmin RSCM Jakarta
Klinik ini harga lebih murah yaitu mulai dari 45 juta
- Klinik Melati RSIA Harapan Kita Jakarta
Sedangkan klinik ini membandrol harga yang lebih tinggi yaitu sekitar 66 juta
- Klinik Aster RS Hasan Sadikin Bandung
Biaya yang diberikan mulai dari 49 juta
- Klinik Daya Medika Kedoya Jakarta
Selanjutnya ada Klinik Daya Medika Kedoya Jakarta yang membandrol biaya program bayi tabung mulai dari 39,5 juta.
- RS Dr Soetomo Surabaya
Untuk wilayah Surabaya dan sekitarnya bisa melakukan program bayi tabung mulai dari 40 juta.
Daftar biaya yang diberikan tersebut sudah termasuk stimulasi sel telur sampai pada tahap transfer embrio. Yang menjadi garis besar adalah biaya setiap pasangan yang berencana melakukan program bayi tabung mempunyai harga yang berbeda. Hal ini berdasarkan usia pasangan, kondisi kesehatan reproduksi saat pemeriksaan , serta kondisi sel telur dan sperma masing-masing pasangan.
Ternyata usia pasangan sangat menentukan biaya sebuah program bayi tabung. Semakin muda usia pasangan, maka biaya yang dikeluarkan biasanya akan lebih murah karena tidak terlalu banyak menggunakan obat-obatan hormonal.
Sumber : Kompas.com
Artikel Terkait : Adakah Resiko Jika Menerima Donor Sperma
berapa biaya program bayi tabung di Indonesia, biaya melakukan bayi tabung di Indonesia, biaya yang harus dikeluarkan saat melakukan program bayi tabung, Daftar Harga Program Bayi Tabung di Indonesia, daftar rumah sakit yang membuka program bayi tabung
Posting Komentar untuk "Daftar Harga Program Bayi Tabung di Indonesia"