Rahasia Turun Berat Badan Siti Nurhaliza Pasca Melahirkan
sumber : https://www.indosatu.net - tetap langsing pasca melahirkan siti nurhaliza
InspirasiBersama.com – Berbicara tentang pasca melahirkan, maka kebanyakan dari para ibu-ibu takut akan peningkatan berat badan. Ya pasca melahirkan memang sangat identik dengan peningkatan berat badan. Namun tak sedikit wanita yang ternyata justru bisa mengembalikan berat badan atau turun berat badan pasca melahirkan seperti contohnya seorang artis terkenal asal Malaysia yang bernama Siti Nurhaliza.
Tahukah anda bahwa hanya dalam kurun kurang dari satu bulan pasca melahirkan, Siti Nurhaliza sudah bisa menurunkan berat badannya sampai 14 kg. Hal ini diungkapkan oleh seorang penyanyi kondang asal Malaysia tersebut dalam akun Instagramnya.
Kita tentunya sangat penasaran apa rahasianya ? Ternyata rahasianya adalah karena kesibukan mengurus si kecil. Diketahui bahwa Siti Nurhaliza juga memberikan ASI secara eksklusif kepada bayinya yang dikenal lahap dalam minum ASI.
Ini adalah sebuah fakta dimana kegiatan menyusui bisa membuat berat badan ibu turun. Bahkan dalam sebuah informasi menyebut bahwa menyusui bayi bagi seorang ibu bisa membakar kalori sebanyak 425 sampai 700 kalori dalam sehari.
Meskipun demikian bukan berarti ibu menyusui boleh sembarangan dalam gaya hidup atau pola makan. Ibu menyusui harus memperhatikan nutrisi serta gaya hidup yang sehat karena bayi sangat membutuhkan asupan ASI yang berkualitas. Meskipun selama masa menyusui, seorang ibu juga tetap disarankan untuk melakukan olahraga secara rutin.
Perawatan Kesehatan berupa Makanan Organik dan Minuman kesehatan Hubungi Yudi hartoyo Whtshp 085268070123
Artikel Terkait : Apa Saja Kandungan dan Manfaat ASI yang Luar Biasa
rahasia langsing pasca melahirkan siti nurhaliza, rahasia langsing siti nurhaliza, Rahasia Turun Berat Badan Siti Nurhaliza Pasca Melahirkan, tips langsing pasca melahirkan siti nurhaliza, tips langsing siti nur haliza
Posting Komentar untuk "Rahasia Turun Berat Badan Siti Nurhaliza Pasca Melahirkan"