Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Yang Terjadi Jika Kita Berhenti Konsumsi Daging


Saat ini masyarakat yang menerapkan pola makan vegetarian atau menghindari daging terus meningkat. Ini menjadi hal yang positif karena semakin banyak orang yang peduli terhadap kesehatan. Ada banyak manfaat jika kita menerapkan pola makan vegetarian atau tidak mengkonsumsi daging.
Berdasarkan sebuah hasil studi menyebutkan bahwa mengurangi konsumsi daging bisa menurunkan resiko kematian akibat penyakit kronik. Hal ini menunjukkan bahwa konsumsi banyak daging yang mengandung lemak memicu munculnya berbagai macam penyakit berbahaya.

Hal yang paling mudah kita ketahui dari menghindari konsumsi daging adalah bisa menurunkan kadar kolesterol. Bahkan prosentasenya bisa sampai 35 persen. Kita tahu bahwa kadar kolesterol yang tinggi meningkatkan resiko penyakit jantung dan stroke.
Bukan hanya penyakit jantung dan stroke saja yang dikaitkan dengan konsumsi daging merah, diabetes tipe 2 juga erat kaitannya dengan konsumsi daging merah atau makanan olahan daging.
Apabila seseorang dalam seminggu mengkonsumsi daging lebih dari satu kali, maka meningkatkan resiko munculnya penyakit diabetes sebanyak 74 persen selama 17 tahun ke depan.

Untuk mengganti daging, kita bisa mengkonsumsi banyak jenis sayuran, berbagai kacang-kacangan, dan biji-bijian yang kaya akan kandungan protein. Dengan begitu kita juga banyak mendapatkan asupan serat yang cukup dan berbagai sumber vitamin dan mineral.
Seseorang yang memutuskan untuk menjadi vegetarian, maka harus berusaha mengganti protein dengan banyak sayuran yang kaya kandungan vitamin mulai dari A, C, zat besi dan vitamin B12. Dengan begitu tubuh kita akan terjaga kecukupan nutrisinya.


Artikel Terkait : Penuaan Dini Juga Bisa disebabkan Karena Banyak Konsumsi Daging Merah
ada banyak manfaat jika berhenti konsumsi daging, dampak positif jika kita menghindari konsumsi daging, Inilah Yang Terjadi Jika Kita Berhenti Konsumsi Daging, manfaat menghindari makan daging merah

Posting Komentar untuk "Inilah Yang Terjadi Jika Kita Berhenti Konsumsi Daging"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner