Penyebab Penyakit Kanker Paru Punya Angka Kesembuhan Yang Rendah
sumber gambar : http://obatparubasah.com
Kanker paru tergolong penyakit yang sangat mematikan. Jumlahnya juga terbilang tinggi sama halnya dengan kanker lainnya seperti kanker payudara dan serviks. Dalam kenyataannya, angka kesembuhan penderita kanker paru terbilang rendah, mengapa hal ini bisa terjadi ?
Menurut salah seorang dokter spesialis paru Indonesia mengatakan bahwa kebanyakan kanker paru baru terdeteksi saat sudah menginjak stadium lanjut. Hal ini membuat prosentase penyembuhan menjadi rendah.
Tentu bukan tanpa alasan mengapa banyak pasien kanker paru yang baru datang ke rumah sakit saat stadium sudah lanjut. Kebanyakan dari mereka saat datang sudah terdiagnosa kanker paru stadium III dan IV. Hal ini disebabkan kanker paru itu sendiri pada tahap awal tidak memunculkan gejala yang berarti sehingga membuat banyak orang tak sadar.
Baca Juga : Awal Mula Munculnya Penyakit Kanker Paru
Kondisi gejala kanker paru akan baru tampak serius saat tumor yang berada di dalam paru mulai membesar. Pada saat tersebut pasien baru melakukan pemeriksaan ke rumah sakit. Gejala awal kanker paru memang mempunyai kemiripan dengan gangguan pernapasan yang lain.
Berikut beberapa gejala umu dari penyakit kanker paru yang perlu anda ketahui, diantaranya terjadi batuk yang berlangsung terus-menerus, terdapat batuk yang disertai darah, badan terasa mudah lelah, muncul mengi. Kondisi gejala ini biasanya baru akan muncul saat kanker paru sudah masuk ke stadium lanjut.
Selain disebabkan karena para penderita kanker paru terlambat datang untuk berobat ke rumah sakit, angka kesembuhan yang rendah pada penderita kanker paru juga disebabkan karena dalam paru terdapat banyak pembuluh darah yang terhubung ke jantung dan beberapa organ vital lain. Jadi kalau mengalami gangguan, maka organ yang lain juga akan terganggu.
Menurut para pakar kesehatan mengatakan bahwa, apabila penderita kanker paru tanpa disertai dengan komplikasi penyakit yang lain, maka harapan hidup bisa sampai 5 tahun. Tapi kalau disertai dengan komplikasi penyakit lain, maka bisa kurang dari 5 tahun.
Artikel Terkait : Beberapa Gejala Kanker Paru Yang Perlu diwaspadai
angka kesembuhan kanker paru, bahaya penyakit kanker paru, harapan hidup penderita kanker paru, mengapa kanker paru sulit untuk sembuh, penyebab angka kesembuhan kanker paru rendah, Penyebab Penyakit Kanker Paru Punya Angka Kesembuhan Yang Rendah, prosentase kesembuhan penyakit kanker paru
Posting Komentar untuk "Penyebab Penyakit Kanker Paru Punya Angka Kesembuhan Yang Rendah"