Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Karena Membuat Berat Badan Sulit Turun


Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Karena Membuat Berat Badan Sulit Turun

sumber gambar : http://papasemar.com/

InspirasiBersama.com – Mungkin anda termasuk orang yang kesal karena berat badan tak kunjung turun. Padahal anda sudah berusaha dengan menerapkan pola makan sehat, olahraga rutin, tetapi berat badan tetap saja stagnan. Ada beberapa kebiasaan yang harus anda hindari biar berat badan tidak sulit turun.

Langsung saja tanpa bertele-tele berikut beberapa kebiasaan yang harus kita hindari agar berat badan tidak sulit turun :

- Ngemil tanpa perencanaan
Kebiasaan pertama yang sering kali dilakukan orang saat malam hari adalah menonton TV sambil ngemil. Memang terasa nikmat melihat acara kesukaan di TV ditemani dengan camilan. Namun anda perlu tahu kalau kebiasaan ini menyebabkan kita terlalu banyak mengasup kalori.

Coba bayangkan berapa banyak kalori yang kita masukkan pada malam hari. Kita sudah makan malam dengan menu yang berat, setelah itu kita menonton Tv sambil ngemil, dan beberapa jam kemudian kita tidur. Gimana berat badan mau turun ?.

Yang harus kita lakukan adalah mengurangi porsi makan pada malam hari, tidak membiasakan melihat TV sambil ngemil, atau jika sulit anda bisa memilih jenis camilan yang lebih sehat dan rendah kalori seperti buah-buahan.

- Makan tanpa kesadaran
Kebiasaan selanjutnya yang juga banyak dilakukan orang tanpa sadar adalah makan tanpa kesadaran. Apa maksudnya ?. Maksudnya adalah kegiatan makan tanpa adanya perhatian atau kesadaran dari kita, misalnya saja makan sambil nonton TV. Kebiasaan seperti ini terbukti berdasarkan hasil studi membuat orang tak sadar kalau sudah banyak mengkonsumsi kalori.

- Minum alkohol
Kebiasaan malam hari yang kerap dilakukan sebagian orang adalah minum alkohol. Minum alkohol tidak hanya menyebabkan peningkatan berat badan saja, namun berdampak buruk bagi kesehatan. Selain itu minum alkohol pada malam hari akan menyebabkan pola tidur seseorang menjadi berkurang yang berdampak pada ketidakseimbangan hormon dalam tubuh.

- Main gadget sebelum tidur
Kebiasaan malam hari yang menyebabkan berat badan sulit turun adalah karena sering bermain gadget sebelum tidur. Ternyata paparan sinar biru dari ponsel atau TV membuat kita sulit tidur yang menyebabkan jam tidur kita menjadi berkurang.

Bahkan ada sebagian orang yang sering kali tidur dengan ditemani TV yang masih menyala. Selain radiasi sinar biru, suara yang ditimbulkan oleh TV membuat tidur kita menjadi terganggu. Akibatnya hormon lapar dalam tubuh kita terganggu yang membuat pola makan menjadi buruk.

- Menyetel alarm terlalu lambat
Kebiasaan terakhir yang membuat proses penurunan berat badan menjadi sulit adalah disebabkan karena kita menyetel alarm terlalu lambat. Dengan alarm yang terlalu lambat, maka membuat jam tidur kita lebih lama sehingga menyebabkan jam sarapan pagi menjadi tidak ada.

Baca Juga : Beberapa Akibat Yang disebabkan Karena Melewatkan Sarapan Pagi
Menambah jam tidur dengan bangun lebih terlambat justru membuat kesempatan sarapan menjadi tidak ada. Akibatnya pada siang dan sore hari akan mendorong kita untuk mengasup makanan lebih banyak. Hal ini akan memicu peningkatan berat badan.


Artikel Terkait : Banyak Makan Bisa dipengaruhi Oleh Kurang Tidur
beberapa faktor yang mempengaruhi keberhasilan menurunkan berat badan, hambatan menurunkan berat badan, Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Karena Membuat Berat Badan Sulit Turun, kebiasaan yang menyebabkan berat badan sulit turun, mengapa berat badan saya sulit turun, penyebab sulit turun berat badan

Posting Komentar untuk "Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Karena Membuat Berat Badan Sulit Turun"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner