Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Adakah Pantangan Makanan Setelah Melakukan Operasi Caesar ?

sumber gambar : http://infosehatwanita.com/

Trend melahirkan secara caesar sudah banyak dilakukan oleh wanita yang hamil. Bahkan banyak kalangan ibu hamil yang sengaja ingin melahirkan secara caesar dengan berbagai alasan. Dari sini, maka muncul banyak pertanyaan yang menyatakan bahwa benarkah wanita pasca operasi caesar tidak boleh mengkonsumsi makanan tertentu karena bisa menyebabkan gatal dan jahitan lama sembuh ?.

Baca Juga : Resiko Hamil di Usia 40 Tahun Bagi Kesehatan Wanita
Ternyata menurut para dokter hal ini hanyalah mitos. Mitos kalau seorang ibu pasca operasi caesar terdapat pantangan dalam mengkonsumsi makanan. Biasanya mereka beranggapan kalau makan ikan, ayam, telur dan sayur akan menyebabkan gatal dan jahitan menjadi lama sembuh.

Mengapa hal ini hanyalah mitos ?. Pada dasarnya operasi caesar merupakan sebuah cara melahirkan yang disebabkan karena tidak dimungkinkannya seorang ibu hamil melakukan persalinan secara normal. Ini artinya operasi caesar terjadi pada ibu yang sehat dan bukan karena adanya sebuah penyakit tertentu. Jadi proses penyembuhan juga harus sempurna, dengan catatan tidak adanya komplikasi penyakit tertentu.

Setelah melakukan operasi caesar  tidak ada pantangan mengkonsumsi jenis makanan tertentu. Yang tidak boleh dilakukan adalah mengkonsumsi jenis obat-obatan tertentu atau alternatif seperti jamu yang bisa memberikan dampak negatif. Anda harus berkonsultasi dengan dokter ahli dalam pemberian obat pasca operasi caesar.

Anda disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi tinggi dan seimbang agar proses penyembuhan luka pasca operasi caesar bisa berjalan lebih cepat. Selain itu disarankan pula untuk rajin berolahraga dengan skala ringan.


Artikel Terkait :Kelebihan dan Kekurangan Persalinan Normal dan Caesar

Posting Komentar untuk "Adakah Pantangan Makanan Setelah Melakukan Operasi Caesar ?"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner