Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berhubungan Seks Memiliki Lima Manfaat Besar Bagi Kesehatan



Bagi seorang pasangan suami istri, berhubungan seks merupakan aktivitas yang sangat menyenangkan karena bisa meningkatkan keharmonisan hubungan rumah tangga. Namun tahukah kita bahwa melakukan hubungan seks dengan pasangan ternyata menurut sebuah hasil penelitian ada lima manfaat besar bagi kesehatan, diantaranya :

1. Memperbaiki suasana hati
Bagi seorang suami istri pasti merasakan kalau setelah melakukan hubungan seks akan membuat suasana hati kita akan lebih senang. Hal ini dikarenakan saat melakukan orgasme saat berhubunagan seks akan memicu pengeluaran hormon endorfin yang membuat hati kita menjadi senang. Bagi anda yang sedang ada sedikit masalah dengan pasangan, maka berhubungan seks menjadi solusi yang jitu untuk mereda ketegangan.

Bahkan berdasarkan studi, ternyata aktivitas berpelukan saat kita berhubungan seks dengan pasangan akan membuat pelepasan hormon oksitosin. Hormon ini sangat berpengaruh pada kita sehingga memiliki perasaan yang lebih murah hati. Selain itu pelepasan oksitosin juga bisa membuat tidur kita semakin berkualitas. Kesimpulannya bagi seorang wanita yang rutin melakukan hubungan seks dengan suaminya akan tidak gampang mengalami depresi.

2. Menyehatkan jantung 
Pernahkah anda mendengar, berhubungan seks bagi seorang laki-laki bisa meningkatkan resiko penyakit jantung. Hal ini adalah anggapan yang salah. Justru menurut para pakar kegiatan berhubungan seks tiga kali dalam seminggu bisa menurunkan resiko penyakit jantung dan stroke. Terutama bagi para laki-laki. Penelitian tersebut dilakukan oleh Queens University di Belfast.
Bahkan menurut salah seorang profesor Peter Weisberg yang berasal dari yayasan jantung dari Inggris mengatakan bahwa bagi seorang laki-laki yang rajin melakukan hubungan seks tidak terbukti mengalami penyakit jantung pada usia 40-50 tahun.

3. Menangkal flu 
Bagi anda yang sering mengalami penyakit flu maka berhubungan seks menjadi solusi jitu meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara alami. Hal tersebut terbukti berdasarkan sebuah hasil penelitian mnyebutkan bahwa melakukan hubungan seks dua kali dalam seminggu berdampak pada peningkatan imunoglobulin A yang membantu kita melawan virus flu yang melanda.

4. Panjang umur 
Berdasarkan sebuah hasil penelitian, seorang pria yang melakukan hubungan seks hanya sebulan sekali akan meningkatkan resiko kematian dini, dibandingkan dengan mereka yang rutin melakukan hubungan seks dua kali dalam seminggu. Mereka yang rajin melakukan hubungan seks mampu membuat umur mereka lebih panjang. Untuk itu lakukan hubungan seks yang sehat antara 2-3 kali dalam seminggu agar kita mempunyai umur yang panjang.

5. Meningkatkan kesuburan 

Menurut seorang ahli ginekologi yang bernama Dr Gillian Lockwood mengatakan mereka yang sering melakukan hubungan seks akan membuat kesuburannya meningkat. Berbeda dengan mereka yang jarang melakukan hubungan seks. Nah bagi anda seorang pria yang mengalami gangguan kesuburan atau jumlah sperma yang sedikit, maka lakukan hubungan seks sesering mungkin karena bisa meningkatkan kesuburan.

Artikel Terkait : Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Berhubungan Seks Dengan Pasangan ?
benarkah hubungan seks bisa mengatasi gangguan kesuburan pria, Berhubungan Seks Memiliki Lima Manfaat Besar Bagi Kesehatan, manfaat sering melakukan hubungan seksual bagi kesehatan

Posting Komentar untuk "Berhubungan Seks Memiliki Lima Manfaat Besar Bagi Kesehatan"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner