Apakah Berbahaya Suka Mengkonsumsi Sayuran Yang Masih Mentah ?
sumber gambar : http://www.obatpenyakittipes.com
Mengkonsumsi sayuran yang masih mentah bagi sebagian orang dianggap sebagai hal yang nikmat. Yang menjadi ketakutan kita adalah sayuran yang masih mentah beresiko besar masih terkontaminasi bakteri serta pestisida meskipun kita sudah berusaha mencucinya. Ternyata ketakutan tersebut bukan isapan jempol semata, namun benar adanya.
Kalau kita coba memikirkan potensi kontaminasi bakteri pada sayuran yang masih mentah, maka kita akan berfikir mulai dari sayuran tersebut dipanen, kemudian masuk proses distribusi dan dijual oleh para pedagang di pasar. Belum lagi saat ada banyak orang yang ingin membeli sayuran akan banyak memegang dan resiko terkontaminasi bakteri tentunya sangat besar. Beberapa bakteri yang rentan menempel adalah salmonella, Listeria dan e. Coli yang bisa menyebabkan kita jatuh sakit.
Bagaimana jika ternyata sayuran mentah tersebut terkontamniasi dengan bakteri Listeria ? Dalam sebuah hasil penelitian menyebutkan bahwa kontaminasi bakteri Listeria bisa menyebabkan seseoang mengalami keracunan makanan yang bisa berujung pada kematian. Bakteri jenis Listeria ini termasuk sangat berbahaya dan mampu memproduksi racun di dalam tubuh sehingga bisa merusak sel-sel pada tubuh kita.
Apa gejalanya kalau ita terkontaminasi bakteri Listeria ? Menurut para pakar kesehatan mengatakan bahwa gejala awal sering kali tak muncul. Namun secara perlahan tapi pasti penderita akan mengalami gejala muncul nyeri kepala, tubuh terasa kaku, muncul demam dan bisa sampai pada kehilangan kesadaran.
Ancaman kesehatan suka mengkonsumsi sayuran mentah adalah terkontaminasi petisida. Pestisida adalah bahan kimia yang sangat berbahaya apabila masuk dalam tubuh manusia.
Bagi anda yang sangat suka mengkonsumsi sayuran mentah, maka sangat disarankan utnuk mencuci bersih terlebih dahulu. Sebaiknya mencuci dilakukan secara berkali-kali dengan menggunakan air yang mengalir. Anda bisa juga menggunakan rendaman air garam atau cuka apel sehingga membuat sayuran menjadi lebih bersih dan higienis.
Artikel Terkait : Benarkah Makanan yang Jatuh ke Lantai Rentan Bakteri ?
Apakah Berbahaya Suka Mengkonsumsi Sayuran Yang Masih Mentah, bahaya suka makan sayur mentah, dampak negatif suka mengkonsumsi sayuran mentah, efek suka makan sayur mentah, efek suka mengkonsumsi sayuran mentah
Posting Komentar untuk "Apakah Berbahaya Suka Mengkonsumsi Sayuran Yang Masih Mentah ?"