Benarkah Makan Keju Tidak Memicu Kenaikan Kolesterol ?
sumber gambar : Brilio.net
Banyak orang yang suka mengkonsumsi keju karena memiliki rasa yang gurih. Meskipun demikian keju juga kerap mendapatkan cibiran karena banyak yang memandang sebagai makanan yang tak sehat.Anggapan bahwa keju adalah jenis makanan yang kurang sehat adalah tidak benar. Hal ini sudah dibuktikan dalam sebuah hasil studi yang baru. Keju tidaklah makanan yang buruk seperti banyak orang katakan.
Menurut sebuah studi yang dilakukan di University College Dublin menyebutkan bahwa keju tidak memiliki efek menaikkan kadar kolesterol dalam tubuh kita. justru orang yang banyak konsumsi keju memiliki bentuk tubuh yang langsing.
Baca Juga : Penyebab Keju Cepat Basi Meskipun Sudah disimpan di Kulkas
Dalam penelitian tersebut diketahui bahwa telah melibatkan 1.500 orang dengan rentan usia antara 18 sampai 90 tahun. Para peneliti melakukan sebuah penelitian terhadap beberapa produk makanan seperti keju, yogurt, butter dan susu.
Dari studi tersebut diketahui bahwa orang yang banyak mengkonsumsi produk susu ternyata cenderung memiliki indeks massa tubuh yang lebih rendah. Bukan hanya itu saja, mereka juga diketahui lebih memiliki jumlah lemak dalam tubuh lebih rendah, ukuran pinggang yang lebih ramping dan tekanan darah yang cenderung lebih rendah.
Sedangkan mereka yang lebih banyak mengkonsumsi susu dengan kadar lemak lebih rendah justru cenderung memiliki kadar kolesterol yang lebih tinggi.
Tentu hasil studi ini bertolak belakang dengan beberapa saran kesehatan yang disarankan untuk membatasi konsumsi lemak jenuh yang banyak terdapat pada keju demi menjaga kadar kolesterol tetap stabil.
Memang dengan kadar kolesterol yang tinggi akan meningkatkan resiko terjadinya serangan jantung dan stroke.
Ini artinya bahwa mengkonsumsi keju tidaklah menyebabkan kadar kolesterol dalam darah kita meningkat. Meskipun demikian, tidak baik pula jika mengkonsumsi keju dalam jumlah yang berlebihan.
Sumber : Kompas.com
Artikel Terkait : Makan Keju Bermanfaat Bagi Kesehatan Jantung
benarkah keju mengandung kolesterol, benarkah makan keju bisa meningkatkan kolesterol jahat, Benarkah Makan Keju Tidak Memicu Kenaikan Kolesterol, dampak negatif sering makan keju, efek buruk sering makan keju, hubungan kolesterol dengan makan keju, kandungan kolesterol dalam keju
Posting Komentar untuk "Benarkah Makan Keju Tidak Memicu Kenaikan Kolesterol ?"