Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mencegah Orang Yang Obesitas Terhadap Resiko Penyakit Ginjal

sumber gambar : cloudinary.com


Semua orang tentunya tahu kalau penumpukan lemak dalam tubuh bukanlah hal baik bagi kesehatan tubuh.Penumpukan lemak yang berlebih dalam tubuh akan merusak penampilan dan yang lebih berbahaya adalah meningkatkan beberapa resiko penyakit berbahaya seperti jantung, stroke dan tentunya diabetes.

Baca Juga : Bahaya Komplikasi Diabetes Yang Mematikan
Namun ternyata tidak berhenti sampai disitu saja, banyaknya tumpukan lemak dalam tubuh juga memicu seseorang mengalami penyakit ginjal.
Apabila anda sekarang dalam kondisi obesitas, maka dengan menurunkan berat badan akan secara otomatis menurunkan resiko terhadap penyakit ginjal.
Bahkan menurut para pakar kesehatan mengatakan bahwa dengan menurunkan berat badan bagi mereka yang obesitas, akan berdampak pada perlambatan proses penyakit ginjal kronik yang sedang diderita.

Obesitas memang menjadi suatu faktor resiko mengapa seseorang mengalami penyakit ginjal. Kondisi ini akan berpengaruh pada sistem metabolik tubuh.
Diketahui bahwa seseorang yang mengalami masalah sindrom metabolik tubuh, maka meningkatkan resiko penyakit ginjal sebesar 20 sampai 30 persen.

Berikut beberapa kondisi yang harus anda waspadai dan meningkatkan resiko masalah ginjal :

1. Ukuran pinggang mengalami pembesaran yang disebabkan karena banyak tumpukan lemak
2. Saat dilakukan pemeriksaan darah, maka kadar trigliserida anda tinggi
3. Sebaliknya kadar lemak baik atau HDL anda justru turun.
4. Sering kali mengalami tekanan darah tinggi
5. Dan yang terakhir adalah mengalami kenaikan kadar gula darah sebelum makan.

Apabila ternyata anda menggunakan obat untuk menurunkan tekanan darah, kadar gula yang tinggi serta menurunkan kadar kolesterol anda, jika anda tidak berusaha menurunkan berat badan resiko penyakit ginjal akan tetap tinggi.

Kondisi ini lebih buruk bagi mereka yang sudah memiliki riwayat ginjal kronik, maka kondisi sindrom metabolik yang dialami akan meningkatkan resiko gagal ginjal pada stadium akhir. Pada kondisi in pasien akan disarankan untuk melakukan cuci darah atau melakukan transplantasi ginjal.
Bagi anda yang saat ini mengalami berat badan berlebih, maka untuk menurunkan resiko terjadinya masalah ginjal adalah dengan berusaha untuk menurunkan berat badan. Namun bila anda sudah terdiagnosa oleh dokter mengalami gangguan ginjal, maka konsultasikan dengan dokter tentang program penurunan berat badan yang anda lakukan.


Artikel Terkait : Deretan Makanan Yang Menyehatkan Ginjal
bisakah obesitas memicu sakit ginjal, Cara Mencegah Orang Yang Obesitas Terhadap Resiko Penyakit Ginjal, cara menurunkan resiko sakit ginjal pada obesitas, hubungan obesitas dengan gangguan ginjal, mencegah komplikasi gagal ginjal pada orang obesitas, mengapa obesitas bisa memicu sakit ginjal

Posting Komentar untuk "Cara Mencegah Orang Yang Obesitas Terhadap Resiko Penyakit Ginjal"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner