Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Alasan Mengapa Bayi Yang Baru Lahir Mempunyai Bau Yang Enak




Seorang bayi yang baru lahir akan tampak lucu dan menggemaskan. Namun kalau kita amati bukan hanya lucu dan menggemaskan saja, bayi yang baru lahir juga mempunyai aroma atau bau tubuh yang khas yang enak dan segar. Mungkin selama ini kita bertanya-tanya mengapa hal ini bisa terjadi ?.
Ternyata wangi bayi yang baru lahir bukan disebabkan karena parfum atau bedak yang diberikan seorang ibu pada bayi. Namun berdasarkan sebuah studi mengatakan bahwa bau wangi pada bayi yang baru lahir disebabkan karena faktor adanya cairan amniotik atau dalam bahasa awam air ketuban.

Kita tahu bahwa sebelum bayi dilahirkan kedunia, maka dia hidup dalam rahim ibu yang diselimuti oleh ketuban selama kurang lebih sembilan bulan. Hal inilah yang membuat bayi yang baru lahir mempunyai bau yang enak atau harum. Selain faktor ketuban, para ahli juga mengatakan penyebab bau wangi pada bayi juga bisa disebabkan karena adanya vernix caseosa. Vernix caseosa merupakan suatu zat yang menempel pada kulit bayi yang baru lahir. Zat tersebut berwarna putih.

Penelitian tentang penyebab bau enak yang khas pada bayi ini sebenarnya sudah dilakukan sejak lama. Baru kali ini para ahli menemukan penyebab aroma yang khas pada bayi yang baru lahir. Kalau pada orang dewasa belum diketahui secara jelas penyebabnya. Hal ini dikarenakan menurut para ahli ada banyak sekali komponen zat yang berbeda bagi setiap orang. Angka perbedaan tersebut mencapai 120 sampai 130 komponen yang berbeda-beda bagi tiap orang.

Apa sebenarnya manfaat bau tubuh bayi yang baru lahir mempunyai bau tubuh yang khas dan enak ?. Berdasarkan hasil studi menyebutkan bahwa bau enak yang khas pada bayi yang baru lahir mempunyai dampak yang positif bagi seorang ibu yang habis melahirkan. Dengan aroma yang harum dan khas maka akan membuat efek bonding ibu terhadap anak.
Seorang ibu yang mencium bayinya yang baru lahir dengan aroma yang khas ternyata mampu membuat otak seorang ibu lebih aktif. Selain itu akan muncul suatu keinginan yang kuat untuk selalu merawat, menjaga dan membesarkan bayinya.


Artikel Terkait : Faktor Yang Mempengaruhi Berat Badan Bayi
Alasan Mengapa Bayi Yang Baru Lahir Mempunyai Bau Yang Enak, apa yang menyebabkan bau harum pada bayi baru lahir, mengapa bayi yang baru lahir mempunyai bau yang khas, penyebab bau harum pada bayi baru lahir

Posting Komentar untuk "Alasan Mengapa Bayi Yang Baru Lahir Mempunyai Bau Yang Enak"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner