Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Sembarangan Konsumsi Herbal Pembersih Liver


Seiring dengan banyaknya minat masyarakat untuk hidup lebih sehat, maka sering kali kita menjumpai banyak produk herbal kesehatan yang dijual melalui media online.  Salah satu produk herbal kesehatan yang banyak dicari adalah pembersih liver atau detoksifikasi liver.
Penjual produk herbal kesehatan akan memaparkan tentang pentingnya membersihkan racun yang menumpuk dalam tubuh termasuk pada liver. Hal ini secara medis memang benar dan bisa membuat kita jatuh sakit.

Namun tahukah kita, menurut para ahli mengatakan bahwa sebagian besar penyakit liver bukan disebabkan karena banyaknya penumpukan racun dalam liver. Tentu pernyataan ini membuat banyak orang keliru memandang penyakit liver.
Menurut para ahli, fungsi liver secara umum dalam tubuh kita adalah melakukan perubahan nutrisi menjadi sebuah zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Salah satu proses yang dilakukan adalah melakukan penyaringan terhadap banyak racun dan kemudian membuangnya dalam tubuh.

Ini artinya jika kita setiap harinya mempunyai pola makan dan gaya hidup yang biasa saja, tidak mempunyai kebiasaan seperti minum alkohol setiap harinya maka secara normal liver kita mampu melakukan detoksifikasi atau pembersihan diri secara mandiri.

Mengapa para ahli mengingatkan kepada kita untuk tidak sembarangan mengkonsumsi herbal kesehatan yang dijual bebas secara online ?. Hal ini disebabkan karena banyak produk herbal yang beredar tidak melalui uji atau bukti ilmiah sehingga keakuratannya masih dipertanyakan. Untuk itu kita harus berhati-hati jika menggunakan produk herbal kesehatan.

Daripada kita mengkonsumsi produk herbal pembersih liver yang masih belum jelas, maka para ahli menyarankan kepada kita untuk lebih baik mengatur pola makan untuk meningkatkan kinerja liver. Caranya adalah dengan cara mengurangi jenis makanan seperti daging merah, susu, mengurangi konsumsi alkohol. Dengan begitu kinerja liver kita bisa lebih baik.

Artikel Terkait : Konsumsi Dua Cangkir Kopi Sehari Sangat Bagus Bagi Kesehatan Hati
bahaya obat herbal pembersih liver, detoksifikasi liver dengan menggunakan obat herbal, Jangan Sembarangan Konsumsi Herbal Pembersih Liver, tips memilih jenis produk herbal pembersih liver

Posting Komentar untuk "Jangan Sembarangan Konsumsi Herbal Pembersih Liver"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner