Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berdasarkan Hasil Penelitian Menyebutkan Bahwa Donor Darah Bisa Membantu Sembuhkan Alzheimer

sumber gambar : http://www.alodokter.com

Ternyata berdasarkan hasil penelitian menyebutkan bahwa donor darah bisa membantu menyembuhkan penyakit Alzheimer. Donor darah memang menjadi kegiatan yang mulia karena kita bisa membantu orang lain yang membutuhkan tranfusi darah. Kabar gembiranya adalah ternyata kegiatan ini bukan hanya bermanfaat bagi orang yang membutuhkan darah saja, tetapi juga bisa bermanfaat bagi mereka yang mengalami penyakit Alzheimer yang sering melanda usia lanjut.

Hal ini sudah dibuktikan dalam sebuah hasil penelitian yang dilakukan oleh para ahli yang berasal dari Stanford University yang menyebutkan bahwa donor darah yang berasal dari kalangan anak muda ternyata juga bisa membantu menyembuhkan penyakit Alzheimer pada orang tua. Hal ini berlaku bagi mereka yang menderita Alzheimer kategori ringan sampai sedang.

Penyakit Alzheimer memang menjadi salah satu jenis penyakit yang sering kali diderita oleh usia lanjut. Mereka yang mengalami penyakit ini akan merasakan penurunan daya ingat, kemampuan berpikir yang menurun, gangguan pembicaraan serta perubahan perilaku. Hal ini disebabkan karena adanya gangguan yang terdapat pada otak yang bersifat progresif.

Dengan membaca informasi ini menunjukkan bahwa kegiatan sosial seperti donor darah bukan hanya bisa membantu orang  lain yang menderita penyakit yang membutuhkan tranfusi darah saja, tetapi ternyata juga bisa dimanfaatkan bagi kalangan usia tua yang menderita Alzheimer. Dengan demikian mari kita melakukan banyak kebaikan dengan cara donor darah demi bisa membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan.


Artikel Terkait : Makanan Yang Bisa Meningkatkan Produktivitas

Posting Komentar untuk "Berdasarkan Hasil Penelitian Menyebutkan Bahwa Donor Darah Bisa Membantu Sembuhkan Alzheimer"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner