Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tidak Memakai Celana Dalam Saat Berolahraga

sumber gambar : Alibaba.com


Saat anda mempunyai celana dalam yang tak nyaman saat digunakan, maka kita akan cenderung untuk tidak memakainya. Bisa juga kita malas memakai celana dalam saat berolahraga.
Apakah berbahaya saat berolahraga tidak memakai celana dalam ? Bagi seorang wanita yang memakai legging yang ketat saat berolahraga, tentu akan menyebabkan tampak segitiga pada bokong karena celana dalam. Hal ini yang memicu banyak wanita tak memakai celana dalam saat berolahraga.

Dari segi kesehatan, tak memakai celana dalam saat berolahraga bukan menjadi suatu masalah. Namun biasanya akan mempengaruhi kebersihan dan kenyamanan saat berolahraga.
Berikut beberapa tips aman dari segi kesehatan saat anda memutuskan untuk tidak memakai celana dalam saat berolahraga :

Pilih bahan yang nyaman
Tips pertama saat anda tidak memakai celana dalam saat berolahraga adalah dengan memilih pakaian yang nyaman. Tidak memakai celana dalam saat berolahraga tidak menjadi masalah menurut para pakar kesehatan dan ini menjadi suatu pilihan.

Saat anda memilih menggunakan celana legging, maka pilih bahan yang breathable. Bahan yang seperti ini biasanya terbuat dari bahan katun. Ada banyak sekali produk celana legging yang sengaja ditambahkan bahan katun pada bagian selangkangan agar terasa lebih nyaman.
Apabila anda menggunakan celana legging sintetis tanpa menggunakan celana dalam, maka akan menyebabkan resiko iritasi. Hal ini disebabkan karena munculnya banyak gesekan saat kita berolahraga.

Baca Juga : Bahaya dibalik Penggunaan Celana Yoga
Segera ganti celana yang basah kena keringat
Tips aman kedua saat kita tidak menggunakan celana dalam saat berolahraga adalah selalu mengganti celana yang basah akibat keringat. Meskipun anda menggunakan celana legging berbahan dasar katun, para pakar kesehatan tetap menyarankan untuk menggantinya saat ada banyak keringat. Apabila anda tidak menggantinya, maka meningkatkan resiko infeksi pada vagina.

Cuci legging setiap setelah dipakai
Tips aman yang terakhir saat kita tidak menggunakan celana dalam saat berolahraga adalah dengan rutin mencuci celana legging setelah anda gunakan. Hal ini mencegah banyaknya bakteri akibat kontak antara vagina dan legging.

Pertemuan antara keringat saat berolahraga dengan cairan vagina yang muncul saat berolahraga bisa memicu munculnya bakteri yang memicu infeksi.
Hal terakhir yang perlu juga anda pertimbangkan saat tidak memaki celana dalam saat berolahraga adalah memperhatikan nilai estetika. Usahakan memakai celana yang lebih tebal atau berbahan lebih tebal untuk menghindari tembus pandang yang kurang sopan untuk dilihat banyak orang.


Artikel Terkait : Tidak disarankan Memakai Memakai Mak-up Saat Berolahraga
apa yang terjadi jika tidak memakai celana dalam saat berolahraga, bahaya tidak memakai celana dalam saat berolahraga, bahayakah tidak memakai celana dalam saat berolahraga bagi wanita, dampak tidak memakai celana dalam saat berolahraga bagi wanita, efek jika tidak memakai celana saat olehraga bagi wanita, Tidak Memakai Celana Dalam Saat Berolahraga, tips aman tidak memakai celana dalam saat berolahraga bagi wanita

Posting Komentar untuk "Tidak Memakai Celana Dalam Saat Berolahraga"

Dapatkan updatan kami via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner